April 28, 2024

PROGRAM MAGISTER ILMU AL-QUR'AN DAN TAFSIR

Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo Semarang

Salam Kaprodi

Program Studi Magister Ilmu Al-Quran dan Tafsir (Prodi S2 IAT) adalah program studi tingat magister (S2) yang berada di bawah koordinasi Fakultas Ushuluddin dan Humaniora UIn Walisongo Semarang. Program bertujuan menghasilkan lulusan yang memiliki pemahaman dan wawasan keislaman yang komprehensif, mempunyai keahlian dalam pengembangan Ilmu al-Quran dan Tafsir, kesadaran ilmiah yang tinggi, terbuka dan responsif terhadap perubahan sosial dan berakhlak mulia. Dengan tujuan tersebut Prodi S2 IAT akan menghasilkan lulusan yang memiliki wawasan akademik dan/atau calon-calon akademisi-intelektual yang memiliki wawasan keislaman dari berbagai disiplin keilmuan, khususnya adalah Ilmu al-Quran dan Tafsir.